Labuhanbatu Selatan, bintangharian.com – Organisasi masyarakat Pujakesuma (Putra Jawa Kelahiran Sumatera) di Kabupaten Labuhanbatu Selatan menyatakan komitmen mereka untuk memenangkan pasangan Bobby Nasution – Surya sebagai Gubernur Sumatera Utara dan Ari Wibowo – Azwar Tanjung sebagai Bupati Labuhanbatu Selatan pada Pilkada serentak 2024-2029. Deklarasi dukungan ini disampaikan dalam acara pelantikan Edi Romansyah sebagai Ketua Umum Pujakesuma Labusel, yang digelar di Convention Hall Grand Suma Hotel, Kecamatan Kotapinang, Selasa (22/10).
Pada momen tersebut, Ari Wibowo, calon Bupati Labuhanbatu Selatan nomor urut 3, yang merupakan satu-satunya kandidat dari suku Jawa di Pilkada Labusel, mengundang Bobby Nasution, calon Gubernur Sumut nomor urut 1, bersama istri, Kahiyang Ayu Siregar, sebagai tamu kehormatan. Acara tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Labuhanbatu Selatan H. Ahmad Fadli Tanjung, Forkopimda, Ketua DPW Pujakesuma Sumut Andi Syahputra, serta para Ketua DPD Pujakesuma dari Asahan, Palas, dan Labuhanbatu.
Dalam sambutannya, Bobby Nasution dan Ari Wibowo secara kompak mengajak masyarakat Labuhanbatu Selatan untuk memberikan doa dan dukungan dalam Pilkada serentak yang akan digelar pada 27 November 2024. Keduanya berjanji akan membawa perubahan positif bagi Sumatera Utara dan Labuhanbatu Selatan jika terpilih.
Sebagai organisasi besar dengan jumlah anggota yang signifikan, Pujakesuma Labusel mengklaim sekitar 60% penduduk Labuhanbatu Selatan merupakan keturunan Jawa yang tersebar di lima kecamatan dan kawasan perkebunan. Dengan dukungan yang kuat dari komunitas ini, mereka optimistis bisa memenangkan Ari Wibowo sebagai Bupati Labusel dan Bobby Nasution sebagai Gubernur Sumut.
Hartono (45), warga Blok 40 Desa Sisumut, mengungkapkan alasan mengapa dirinya mendukung Ari Wibowo. “Saya mendukung Ari Wibowo dan Azwar Tanjung karena saya sudah mengenal sosok Pak Ari sejak beliau menjadi anggota DPRD Provinsi Sumut. Menurut saya, beliau pantas memimpin Labusel agar pemerintahan lebih maju. Dalam pandangan saya, Ari Wibowo adalah pemimpin yang santun dan dicintai masyarakat Labusel. Pengalaman politiknya selama dua periode di DPRD Sumut adalah bukti bahwa beliau layak memimpin daerah ini,” ujar Hartono.
Dengan dukungan dari masyarakat Jawa di Labusel dan pengalaman panjang Ari Wibowo dalam politik, Pujakesuma optimistis akan membawa kemenangan dalam Pilkada serentak mendatang.